PRODUKSI SIARAN RADIO PERTEMUAN 4
Bagaimana Cara Merencanakan Program Radio
Perencanaan program adalah proses pembuatan rancang bagun isi, bentuk penyajian dan jenis acara yang akan disiarkan oleh radio.
Kelemahan Radio
1. Kurang detil
Siaran radio hanya dihantarkan dengan suara. Padahal daya ingat
manusia sangat terbatas. Karena itu pendengar tidak bisa menerima
seluruh isi siaran yang terlalu panjang..
2. Tidak bisa disimpan (didokumentasikan)
Siaran radio bersifat sekali dengar dan tidak tersimpan oleh
pendengar. Sebenarnya penyimpanan tetap bisa dilakukan, tapi butuh
banyak biaya, alat dan waktu khusus untuk melakukannya.
3. Selintas, Sulit diingat
Karena sifatnya yang tidak bisa disimpan tersebut, radio hanya
mengandalkan daya ingat pendengarnya. Bagaimanapun daya ingat manusia
sangat terbatas, sehingga hanya sedikit hal yang
bisa mereka ingat dari mendengarkan radio.
Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Merancang Program Siaran
1. Visi dan Misi Radio
2. Keinginan dan kebutuhan warga dengan melakukan :
• Pengamatan / Observasi
• Wawancara
• Diskusi
• Survey / Jajak Perndapat
Membuat Mata Acara
Setelah
mengetahui apa saja yang menjadi kebutuhan warga, selanjutnya
adalah merencanakan jenis mata acara dan memasukannya dalam jadwal
acara. Dan radio harus bisa melayani kebutuhan informasi seluruh warga.
Yang pertama harus dilakukan adalah.
• Apa saja mata acaranya?
• Siapa sasaran perndengarnya?
• Apa tujuan mata acara itu?
Penentuan Nama Acara
Menentukan
nama program menjadi sebuah mata acara siaran tidaklah
mudah.Banyak yang mengalami kebingungan menamai program yang
dirancangnya sendiri. Bagaimana menentukan nama acara agar menarik?
Berikut beberapa pertimbangan yang perlu diperhatikan dalam menentukan
nama program siaran.
• Singkat dan mudah diingat
• Menarik dan Menimbulkan Gairah
• Sesuai Jenis Program
• Sesuai Kondisi Sosial dan Budaya
Kelengkapan Rancangan Program
Dalam proses produksi, hendaknya dibuat deskripsi (uraian) acara,
yaitu rancangan program yang mengandung kelengkapan unsur, seperti,
nama acara, kategori program, lingkup materi, tujuan program, target
khalayak/sasaran khalayak, frekuensi penyiaran, durasi, jam penayangan,
format penyajian, dan sifat produksi. Deskripsi acara berfungsi sebagai
pedoman bagi semua kru yang akan memproduksi program dan siapa saja
yang kelak akan mengasuhnya, tidak akan banyak mengalami kesulitan.
Deskripsi
Acara adalah uraian lengkap yang mengandung informasi tentang nama
acara, kategori program, durasi, waktu siar, lingkup materi, bentuk
penyajian, sifat produksi, dan hal lain yang terkait dengan teknis
pelaksanaan pembuatan program siaran.
Format Siaran
Menurut Lembar Pengisian untuk pengajuan permohonan izin siaran
yang dikeluarkan KPI, ada 6 kategori format siaran:
(1) Umum
(2) Berita
(3) Musik
(4) Dakwah
(5) Olahraga
(6) Lainnya
Format
siaran adalah bentuk kepribadian sebuah stasiun penyiaran radio yang
terwujud dalam isi, materi, jenis musik, bentuk penyajian dan gaya
penyampaian para penyiarnya.
Katagori Acara
Golongan
Acara atau Kategori Program — keduanya berarti sama adalah pembagian
program siaran berdasarkan jenis isinya. Dalam PP No. 51/2005, golongan
acara radio komunitas terdiri dari :
(1) Pendidikan dan kebudayaan,
(2) Informasi
(3) Hiburan dan kesenian
(4) Iklan layanan masyarakat.
Menentukan Lamanya Jam Siaran
Ada beberapa hal penting yang harus dipertimbangkan dalam menentukan lamanya jam siaran:
• Tingkat kebutuhan komunitas terhadap informasi, pendidikan dan hiburan
• Kemampuan peralatan yang dimiliki
• Waktu yang disediakan oleh tim kerja
• Sesuai kondisi sosial budaya komunitas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar