ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
KAJIAN PEMAKAI
Oleh : Rostini Anwar., M. I.Kom
Sesi 7
Kajian Pemakai atau disebut juga Kajian Pemustaka adalah upaya untuk
mengkaji perilaku pemustaka di perpustakaan khususnya apa yang dilakukan
pemakai di perpustakaan seperti: meminjam dan mengembalikan buku,
menyelesaikan tugas individu/ kelompok. kirim/ baca e-mail, Belajar,
print/ copy/ scan, bertemu kawan, menitipkan barang, charge laptop/
mobile phone, mengikuti pertemuan/ presentasi, bereksperimen,
makan-minum, promosi/ pameran, ngadem, etc...Tipe pemakai pada Buku Pendit (Kajian Pemakai) terdiri dari :
- Pemakai yang belum terlibat dalam kehidupan aktif pencarian informasi
- Pemakai yang mempunyai pekerjaan tetap dengan bidang spesialis tertentu
- Pemakai umum
Sementara tipe pemakai menurut Fisher berdasarkan kebutuhannya dibedakan menjadi:
- Pemakai yang membutuhkan informasi
- Pemakai yang membutuhkan materi dan fasilitas pencarian informasi
- Pemakai yang membutuhkan panduan dan dukungan informasi
Konsep Kajian Pemakai pada era teknologi informasi mengalami perkembangan paradigma seiring perubahan yang terjadi, yaitu paradigma fisik menjadi paradigma kognitif, bahwa
- Yang sebelumnya objektif menjadi subyektif
- Yang sebelumnya di luar manusia menjadi individual
- Yang sebelumnya dapat disentuh menjadi tidak dapat disentuh
Perpustakaan perlu melakukan kajian pemakai, karena:
- Pemustaka adalah barometer perpustakaan
- Pemustaka merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari perpustakaan
- Pemustaka merupakan tujuan utama dari perpustakaan
Konsep kajian pemakai digunakan pada saat :
- Meneliti karakteristik pemustaka
- Pada saat mempelajari individu sebagai pemustaka
- Pada saat akan menjelaskan masalah-masalah yang ditemukan secara tidak langsung
Manfaat Kajian Pemakai:
- Mengevaluasi efektivitas penggunaan bahan perpustakaan & pelayanan perpustakaan
- Menyediakan informasi untuk membantu memecahkan masalah (memodifikasi program, menetapkan layanan baru)
- Mengidentifikasi kelompok pemustaka yang membutuhkan pelayanan lebih baik
- Menyediakan umpan balik bagi perpustakaan untuk mengatasi kekurangan
- Memperbaiki hubungan antara pemustaka dengan perpustakaan
- Mengidentifikasi perubahan kecenderungan pemustaka, minat dan sikap
Manfaat lainnya bagi pustakawan adalah membantu meningkatkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pemustakaManfaat lainnya dari perpustakaan adalah umpan balik dan evaluasi layanan dengan memberikan layanan yang lebih baikKesimpulan yang dapat diambil, adalah kajian pemakai menggunakan kajian ilmiah
REFERENSI
Nama : Diana Julita Klemen
BalasHapusNim : 20180311064008
Nama:Nesha Afifah Auninanda
BalasHapusNim : 20180311064004