IKUTI PERKEMBANGAN ZAMAN, ILMU PERPUSTAKAAN GELAR WORKSHOP KURIKULUM
Suasana Workshop Kurikulum Ilmu Peprustakaan
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini, telah membawa perubahan yang sangat pesat dalam berbagai aspek kehidupan, banyaknya bermunculan pekerjaan baru dengan kompetensi yang berbeda, menyebabkan perguruan tinggi harus melakukan transformasi pembelajaran untuk bisa menghasilkan lulusan Pendidikan Tinggi yang uggul dan berdaya saing. Upaya yang perlu dilakukan oleh Perguruan Tinggi dan Program Studi untuk merepon perubahan tersebut adalah penyesuaian kurikulum.
Kegiatan yang digelar sehari (Kamis, 3 Agustus 2023) bertempat di Ruangan Prodi Ilmu Perpustakaan Uncen dihadiri oleh Pembantu Dekan 2, Kaprodi Ilmu Peprustakaan, Kepala Perpustakaan Uncen serta Para Dosen di Lingkungan Ilmu Perpustakaan Uncen. Kegiatan workshop ini dibuka secara resmi oleh Kaprodi Ilmu Perpustakaan Uncen, Bapak Sriyono S.Sos., M.Si dalam sambutannya beliau menyatakan bahwa Kurikulum yang ada saat ini tidak berubah hanya saja disesuaikan dengan adanya kebijakan merdeka belajar-kampus merdeka (MBKM). Penyesuaian-penyesuain Perubahan kurikulum di perguruan tinggi merupakan aktivitas rutin yang harus dilakukan sebagai tanggapan terhadap perkembangan ilmu pengetahuan serta kebutuhan masyarakat dan pengguna lulusan. Ujarnya.
Lebih lanjut disampaikan bahwa MBKM yang diarahkan oleh Kemendikbudristek bertujuan untuk mendorong mahasiswa untuk menguasai berbagai keilmuan yang berguna untuk memasuki dunia kerja, dengan MBKM ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memilih mata kuliah yang mereka minati. (Rostini)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar